I.Keistimewaan
Lebah, adalah satu2nya binatang yang disebut Al Qur’an yang menerima wahyu dari Allah dan namanya disebutkan dalam Al Qur’an
QS 16:68 --- Dan Tuhanmu mengilhamkan (mewahyukan) kepada lebah, “Buatlah sarang di gunung, di pohon2 kayu dan di tempat2 yang dibikin manusia.
Catatan :
- Jika binatang bisa menerima wahyu, kita (manusia) pun bisa menerima wahyu dalam kadarnya masing2.
- Kalau lebah dapat membuktikan wahyu itu ada dengan madunya, maka tanda manusia mendapat wahyu adalah kebergunaan (madu) yang kita hasilkan (tinggalkan).
- Wahyu = bisikan Illahi
II.Pengertian An Nahl
1. Binatang yang mempunyai ciri ciri special
a.Sarangnya special dan letaknya di atas
b.suaranya khas dan mengandung makna (isyarat)
c.tariannya special dan mengandung isyarat ----- mengisyaratkan rute jalan yang akan
ditempuhnya.
2. Symbol dari manusia2 yang mempunyai karakter2 khusus
a.Rumahnya special dan tinggi, karena:
- rumahnya dijadikan basic untuk ibadah (meraih ketinggian)
QS 16:68 --- Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah: “Buatlah sarang2 di bukit2,
di pohon2 kayu, dan di tempat2 yang dibikin manusia”.
- dimanapun dia berada, selalu menghasilkan madu (kebergunaan)
b.Kata2 yang diucapkannya adalah pilihan (bermakna)
QS 4:114 --- Tidak ada kebaikan pada kebanyakan bisikan2 mereka, kecuali bisikan2
dari orang yang menyuruh (manusia) memberi sedekah, atau berbuat ma’ruf, atau
mengadakan perdamaian diantara manusia. Dan barangsiapa yang berbuat demikian
karena mencari keridhoaan Allah, maka kelak Kami memberi pahala yang besar.
QS 16:125 --- Serulah (manusia) kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran
yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu
Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan Nya dan Dial ah
yang lebih mengetahui orang2 yang mendapat petunjuk.
- berdebat itu baik, jika untuk mencari kebenaran bukan kemenangan
QS 50:18 --- Tidak ada suatu kata yang diucapkannya melainkan ada di sisinya
malaikat pengawas yang selalu siap (mencatat).
c.Gerak gerik (sikap)nya dijaga
QS 16:126 --- Dan jika kamu memberi balasan, maka balaslah dengan balasan yang
sama dengan siksaan yang ditimpakan kepadamu. Akan tetapi jika kamu bersabar,
sesungguhnya itulah yang lebih baik bagi orang2 yang sabar.
QS 16:90 --- Sesungguhnya Allah menyuruh (kamu) berlaku adil dan berbuat
kebajikan, memberi kaum kerabat, dan Allah melarang dari perbuatan keji,
kemungkaran dan permusuhan. Dia memberi pengajaran kepadamu agar kamu dapat
mengambil pelajaran.
Apakah yang harus kita lakukan untuk membalas jasa Rasul? QS 42:23 --- Itulah
(karunia) yang (dengan itu) Allah menggembirakan hamba2Nya yang beriman dan
mengerjakan amal saleh. Katakanlah: “Aku tidak meminta kepadamu sesuatu upahpun
atas seruanku kecuali kasih sayang dalam kekeluargaan”. Dan siapa yang mengerjakan
kebaikan akan Kami tambahkan baginya kebaikan pada kebaikan itu. Sesungguhnya
Allah Maha Pengampun lagi Maha Mensyukuri.
Catatan tentang pengertian :
1. QS 16:96-97
- Semua yang kita punya akan lenyap, karenanya lakukanlah kebaikan dengan segera.
2. QS 16:75-76
- Yang disebut budak pada saat ini adalah seseorang yang dalam hidupnya tidak menghasilkan apa2.
Yang dapat kita tiru dari Lebah, adalah:
Sebelum menghasilkan madu (kebergunaan) untuk orang lain, hasilkan madu untuk
diri sendiri terlebih dahulu yang berupa salam dari Malaikat QS 16:30-32 ---
III.Keuntungan / Manfaat madu Illahi
Yang dapat kita tiru dari Lebah, adalah:
Sebelum menghasilkan madu (kebergunaan) untuk orang lain, hasilkan madu untuk
diri sendiri terlebih dahulu yang berupa salam dari Malaikat QS 16:30-32
Kesimpulan:
Keuntungan dari madu Illahi adalah mendapat salam dari Malaikat, seperti terdapat
pada :
QS 16:30-32 --- Dan dikatakan kepada orang2 yang bertakwa: “Apakah yang teah diturunkan oleh Tuhanmu?” Mereka menjawab: “ (Allah telah menurunkan) kebaikan”. Orang2 yang berbuat baik di dunia ini mendapat (pembalasan) yang baik. Dan sesungguhnya kampung akhirat adalah lebih baik dan itulah sebaik2 tempat bagi orang yang bertakwa.
(Yaitu) surga ‘And yang mereka masuk ke dalamnya, mengalir dibawahnya sungai2, di dalam surga itu mereka mendapat segala apa yang mereka kehendaki. Demikianlah Allah memberi balasan kepada orang2 yang bertakwa.
(yaitu) orang2 yang diwafatkan dalam keadaan baik oleh para malaikat dengan mengatakan (kepada mereka): “Salaamun’alaikum, masuklah kamu ke dalam surga itu disebabkan apa yang telah kamu kerjakan”
Allahu'alam...
No comments:
Post a Comment